Skip to main content

Penyebab Komputer Crash

Para pemakai komputer mungkin sudah tidak asing lagi dengan komputer yang crash, dan bagi pemakai OS Windows biasanya akan tampil Blue Screen of Death (BSOD) bila terjadi crash pada komputer.
Blue Screen Of Death
Ternyata banyak faktor yang memungkinkan terjadinya crash pada sistem komputer anda. Berikut beberapa faktor tersebut, yang harus anda perhatikan agar crash tidak terjadi pada komputer anda.



1.Hardware Conflict
Ini biasanya terjadi bila pada komputer kita terdapat banyak hardware yang terpasang, baik internal ataupun external semisal Printer, Scanner, Tv Tuner dan lain-lain.

2.RAM (random-access memory) yang jelek
Ram yang jelek bisa mengakibatkan BSOD dengan pesan Fatal Exception Error. Hal ini terjadi bila module ram yang terpasang pada komputer kita tidak sesuai dengan Motherboard. Atau anda menggunakan 2 buah Ram yang spesifikasinya berbeda.

3. Pengaturan BIOS
Bila anda kurang familiar dengan BIOS, jangan pernah merubah settingan yang ada, karena ini dapat mengakibatkan komputer anda crash. Atau bila anda ingin merubahnya, saran saya catat dulu settingan sebelumnya agar bilamana terjadi crash settingan tersebut bisa anda kembalikan.

4.Hard Disk
Hard disk biasanya hardware yang sering membuat sistem komputer kita menjadi crash. Ini disebabkan adanya Bad Sector dan banyak fragmented file pada hard disk tersebut. Untuk mengatasi bad sector sepertinya susah-susah mudah karena walaupun bad sector tersebut bisa dihilangkan namun lambat laun bad sector tersebut akan kembali lagi. Sedang untuk menghilangkan fragmented file untuk OS windows silahkan anda pergunakan tool bawaan windows itu sendiri yang bernama Disk Defragmenter.

5.Virus
Sudah tidak asing lagi dengan namanya virus :). Sebagian besar pengguna komputer yang menggunakan OS Windows mungkin sudah mengalami terinfeksi oleh virus. Untuk mencegahnya gunakan selalu anti virus yang terupdate pada komputer anda.

6.Printer
Ternyata printer juga bisa menyebabkan crash pada sistem komputer kita. Ini dikarenakan terlalu besarnya data yang akan dicetak. Printer mempunyai memory kecil yang dikenal dengan buffer. Dan buffer ini juga bisa menjadi overload saat akan mencetak sebuah file yang sangat besar misalnya. Dan tentu saja hal ini mengakibatkan komputer kita jadi super lambat dan juga bisa mengakibatkan crash. Dan setelah crash tersebut data yang ada di buffer printer masih belum hilang. Cara untuk menghilangkannya adalah dengan mencabut printer dari komputer lalu matikan dan nyalakan kembali.

7.Software
Software yang tidak kompatibel dengan sistem komputer kita juga bisa menyebabkan crash. Walaupun mungkin error yang disebabkan oleh software bisa diatasi dengan cara uninstall software tersebut, namun ada baiknya anda juga menggunakan tool system restore pada windows. Ini dimaksudkan untuk menjaga bila ternyata software yang di install mengakibatkan error atau crash pada sistem komputer kita.

8.Overheating (Panas berlebih)
Overheating atau panas yang berlebih pada CPU biasanya terjadi dikarenakan kipas pendingin Prosessor tidak berputar atau biasanya juga terjadi pada CPU yang telah di overclock hingga menyebabkan kernel error.

9.PSU (Power Supply Unit)
PSU yang sudah drop bisa mengakibatkan crash juga. Ini dikarenakan mungkin usianya yang sudah tua atau memang sudah tidak mampu lagi memberikan supply pada komputer kita. Agar hal tersebut tidak terjadi, bila ada dana lebih, gunakan UPS(uninterrupted power supply) untuk PSU komputer anda.

Nah mungkin hanya beberapa bagian tersebut yang mungkin bisa menyebabkan komputer anda crash. Bila ada yang mau menambahkan, silahkan tinggalkan tulisan anda di kotak komentar di bawah. :)

Semoga bermanfaat ...!


komputer crash, penyebab widget pc error, penyebeb terjadinya crash, penyebab crash windows, cara menghilangkan fragmented, penyebab terjadinya crash pada saat browsing, penyebab terjadinya crash, Penyebab komputer crash, penyebab 2 computer crash, mengurangi crash pada komputer, untuk menstabilkan komputer pada saat bad sector

Comments

Popular posts from this blog

Cara Mengembalikan Teman Facebook yang Disembunyikan

Mungkin diantara anda ada yang masih bingung cara untuk mengembalikan teman yang di hide/sembunyikan di facebook. Trik berikut adalah cara agar teman yang telah disembunyikan di halaman beranda / home facebook bisa muncul kembali di halaman tersebut. Setelah anda login ke halaman beranda/home facebook anda, geser scrollbar browser anda hingga ke bagian paling bawah.

Candy Crush Error Connect Facebook

Siapa yang kenal dengan game android yang satu ini, mungkin hampir tiap orang pernah main atau setidaknya melihat temannya sendiri memainkan game ini. Yupz Candy Crush Soda Saga, salah satu game yang cukup populer dikalangan pengguna android. Game yang cukup ringan namun memang terbukti seru untuk mengisi kesenggangan waktu apalagi disaat bulan puasa seperti saat ini. Sedikit kutipan dari Google play mengenai game ini Candy Crush Soda Saga is a brand new game from the makers of the legendary Candy Crush Saga. New candies, more divine combinations and challenging game modes brimming with purple soda! Candy Crush Soda Saga is completely free to play, but some in-game items such as extra moves or lives will require payment.

Setting Privacy Facebook Agar Recent Activity Tidak Terlihat

Dikarenakan adanya pengaturan privacy baru pada facebook, so trik ini sudah tidak bisa lagi di terapkan pada pengaturan privacy anda. Cara alternatif lain agar tetap bisa facebookan dengan nyaman saya sarankan menggunakan Tweetdeck. Silahkan baca Facebook Via Tweetdeck untuk tata cara instalasi tweetdeck :D. New Update - April 2011 Facebook dengan tampilan halaman beranda/home baru, membuat semua aktivitas teman bisa terlihat di halaman beranda/home kita. Dan hal ini membuat halaman beranda/home facebook kita jadi penuh dengan aktivitas teman yang lain yang kita sendiri sebetulnya tidak mau tau apa yang teman kita kerjakan.